“Mari mendukung pimpinan Simalungun yang baru dan bersama-sama membangun daerah ini ke arah yang lebih baik,” demikian kata T.Zulkarnain Damanik saat menerima kunjungan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Simalungun 2010-2015 terpilih, JR Saragih dan Nuriaty Damanik, ke rumah Dinas Bupati Simalungun, Jl. Perintis Kemerdekaan, Pematang Siantar.
MEMINTA MAAF
Sementara itu, Bupati Simalungun terpilih periode 2010-2015, JR Saragih mengucapkan terima kasih kepada mantan Bupati Simalungun , T.Zulkarnain Damanik, karena telah menerima dan menyambutnya dengan baik bersama istri dan keluarga. JR Saragih juga menyampaikan maaf kepada Zulkarnain Damanik bila selama proses Pemilukada yang lalu terdapat kesalahpahaman terhadap dirinya, dan berharap tetap dapat berkerjasama membangunan Kabupaten Simalungun dimasa mendatang.
Silahturrahmi kali ini dihadiri Ketua DPRD Simalungun, Binton Tindaon, Plt Sekda Mahrum Sipayung, Sekwan Frisdar Sitio.
PROGRAM JR SARAGIH
JR Saragih juga memberikan tanggapan terkait isu-isu yang berkembang mengenai pergantian pejabat di jajaran SKPD Pemkab Simalungun. Lebih jauh JR Saragih berpendapat bahwa dirinya tidak akan terburu-buru lakukan pergantian, dan akan melihat kinerja serta menganalisa, jajaran pegawai yang memegang jabatan.
Menyinggung tentang prioritas program kerja ke depan, JR Saragih mengatakan akan berprioritas menyelesaiakan masalah internal di Simalungun, terutama infrastruktur transportasi jalan. JR Saragih berpendapat bahwa segmen ini sangat membutuh perhatian serius.. Dia juga mengatakan, beberapa hari lalu dirinya sudah bertemu dengan Menteri PU dan mendapat respons yang baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar